Kenapa Bendera Indonesia Berwarna Merah dan Putih ?

Kenapa Bendera Indonesia Berwarna Merah dan Putih ?

bendera merha putih

Kulo Yusril • Yosh kali ini saya akan membahas sebuah hal yang mungkin saja sudah temen-temen temui di mata pelajaran sejarah di sekolah temen-temen.

Sejak dulu ketika sekolah lagi upacara bendera dengan menahan ngantuk mungkin pernah terlintas di pikiran kalian "Kenapa Bendera Indonesia Itu Warnanya Merah Putih.?".

"Kenapa gak Merah Hijau, Gak Warna Warni, Kenapa Hanya ada Dua Warna saja.?"

Namun ternyata, Bendera Merah putih itu sudah di gunakan oleh kerajaan terbesar di Indonesia, yakni kerajaan Majapahit yang menggunakan Warna Merah dan Putih.


Dahulu di kerajaan majapahit tersebut menggunakan warna tersebut. Yang di beri nama Ular-Ular Perang atau Bendera Laut atau biasa di sebut juga GULO KLOPO ( Gula Kelapa ).

gulo klopo

GULO KLOPO atau gula kelapa adalah simbol warna merah dan putih. Warna ini merupakan cikal bakal dari terwujudnya bendera sang merah putih.

Sejak jaman majapahit panji-panji gulo klopo telah berkibar sebagai panji-panji resmi kraton majapahit hingga ke jaman kraton di jawa pada masa sesudahnya.

Gulo klopo juga bisa ditemukan pada lukisan-lukisan raja-raja jawa kuno pada masa kolonial yang -biasanya- berupa sepasang cincing berwarna merah dan putih.

Pesan dan simbol yang ditangkap dari semangat gulo klopo kala itu adalah semangat untuk memerdekakan diri dari belenggu penjajah belanda.

Warna merah putih menjadi simbol dari suatu bentuk perlawanan dan identitas baru para raja di jawa pada jaman itu.

Dan warna bendera indonesia tersebut berasal dari warna panji atau petaka dari kerajaan majapahit yang kala itu berpusat di Jawa Timur pada abad ke-13.

Namun akan tetapi, warna merah putih ini merupakan pemuliaan dari mitologi bangsa Austronesia mengenai Bunda Bumi dan Bapak Langit; keduanya dilambangkan dengan warna merah (tanah) dan putih (langit).

Karena hal inilah maka warna merah dan putih kerap muncul dalam lambang-lambang Austronesia — dari Tahiti, Indonesia, sampai Madagaskar.

Merah dan putih kemudian digunakan untuk melambangkan dualisme alam yang saling berpasangan.

Catatan paling awal yang menyebut penggunaan bendera merah putih dapat ditemukan dalam Pararaton; menurut sumber ini disebutkan balatentara Jayakatwang dari Gelang-gelang mengibarkan panji berwarna merah dan putih saat menyerang Singhasari.

Hal ini berarti sebelum masa Majapahit pun warna merah dan putih telah digunakan sebagai panji kerajaan, mungkin sejak masa Kerajaan Kediri.

Pembuatan panji merah putih pun sudah dimungkinkan dalam teknik pewarnaan tekstil di Indonesia purba.

Warna putih adalah warna alami kapuk atau kapas katun yang ditenun menjadi selembar kain, sementara zat pewarna merah alami diperoleh dari daun pohon jati, bunga belimbing wuluh (Averrhoa bilimbi), atau dari kulit buah manggis.

Ternyata, bukan hanya kerajaan majapahit saja yang menggunakan bendera yang berwarna merah putih.

Sebelum Majapahit, kerajaan Kediri telah memakai panji-panji merah putih. Selain itu, bendera perang Sisingamangaraja IX dari tanah Batak pun memakai warna merah putih sebagai warna benderanya, bergambar pedang kembar warna putih dengan dasar merah menyala dan putih.

Dan juga, Pada waktu perang Jawa (1825-1830 M) Pangeran Diponegoro memakai panji-panji berwarna merah putih dalam perjuangannya melawan Belanda.

Kemudian, warna-warna yang dihidupkan kembali oleh para mahasiswa dan kemudian nasionalis di awal abad 20 sebagai ekspresi nasionalisme terhadap Belanda.

Bendera merah putih digunakan untuk pertama kalinya di Jawa pada tahun 1928. Di bawah pemerintahan kolonialisme, bendera itu dilarang digunakan.

Bendera ini resmi dijadikan sebagai bendera nasional Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945, ketika kemerdekaan diumumkan dan resmi digunakan sejak saat itu pula.

Dan ternyata ada juga bendera yang warnanya sama dengan bendera indonesia, yaitu negara Monaco.

Perbedaan bendera Monako dan Indonesia ada pada ukuran atau perbandingan antara panjang dan lebarnya.

Indonesia dengan ukuran 2:3 dan monako dengan ukuran 4:5, dan bendera Indonesia resmi di gunakan pada 17 Agustus 1945 sedangkan Monako pada 1 April 1881.

Selain itu, kenapa warna bendera indonesia itu merah dan putih, adalah melambangkan bahwa Putih memiliki sifat suci dan Merah berarti Berani.

Jadi, di harapkan untuk rakyat Indonesia harus berani dan Menjaga Kesucian diri.

Okeh, sekiranya itu yang bisa saya sampaikan kali ini.

Seperti biasa, terima kasih dan sampai jumpa.

Referensi :
1.Wikipedia
2.https://indrasmansamapin.blogspot.co.id
3.https://masjiwopogog.files.wordpress.com

Bagaimana Orang Mengukur Luas Wilayah Indonesia ?

Indonesia

Kulo Yusril • Yosh temen-temen kali ini saya akan membahas sesuatu yang mungkin saja sudah umum di masyarakat indonesia. Yaitu seberapa luas negara kita ini.

Setiap kali kita mudik ke kampung halaman terkadang kita suka kesel karena engga sampai-sampai. Dan Kita pun jadi sadar kalau Indonesia itu ternyata luas banget.

Kalau dibayangin, luas Indonesia baik itu daratannya maupun lautannya, luasnya bahkan bisa menutupi setengah daratan di benua Eropa.

Tapi kalo dipikir-pikir, sebenernya gimana caranya orang-orang tahu berapa luas Indonesia? Apakah pakai meteran yang sama di gunakan buat ngukur luas rumah kita?



Jawabannya: dengan bikin peta!

peta

Katakan Peta.!!

Bukan, bukan peta miliknya si dora the exploler, tapi ini peta beneran.!

Nah, peta yang biasa kita lihat ini ternyata ngga dibikin menggunakan meteran yang biasa buat mengukur rumah kita, tapi menggunakan alat yang biasa kita lihat di jalan seperti ini

planimeter

atau untuk skala yang lebih besar, bisa pake satelit observasi.

satelit observasi kulo yusril

Tapi kita mesti ingat ternyata selain daratan yang rata tapi ada juga lembah, bukit, sampai gunung yang bentuknya enggak datar.

Maka dari itu terdapat ilmu proyeksi yang bisa memetakan titik-titik di muka bumi dan kemudian menghitung berapa luas bidangnya.


Namun sebenarnya, zaman dahulu sudah ada juga, sejak dari zaman dulu, peta Indonesia sudah banyak yang bikin.

Tapi dari semua peta yang di bikin itu, muncul satu permasalahan besar yang sebagian orang jarang yang mengetahuinya!

Ternyata, meskipun banyak peta yang sudah dibuat, namun memiliki ukuran luas yang berbeda-beda satu sama lainnya.

Ya! Mungkin bagi beberapa orang hal ini bukan merupakan masalah yang cukup besar, karena hanya beda berapa meter saja.

Tapi ternyata, ini merupakan masalah yang bisa di bilang besar yang bisa mengakibatkan banyak konflik, seperti rebutan lahan, perizinan bangunan yang engga jelas, sampai perencanaan transportasi publik yang acak-acakan.

Dan semua itu cuma gara-gara perbedaan hitungan peta kita.


Maka dari itu sekarang sudah ada kebijakan yang di buat oleh pemerintah Indonesia untuk menyamakan penghitungan luas dan akurasi dari peta Indonesia.

Jadi, orang tidak akan lagi berantem hanya gara-gara tiap orang mempunyai versi petanya sendiri-sendiri.

Dari peta yang jadi satu ini juga, kita jadi tahu betapa banyak potensi kekayaan alam kita, luasnya negara kita, dan bisa menjadi dasar buat merancang kebijakan yang bisa membuat negara kita makin makmur dan tentram, kan enak jadinya.


Meskipun menghitungnya itu ribet banget dan memakan waktu yang lama, peta Indonesia mesti tetep dibikin.

Biar tidak hanya tanah air, bangsa, dan bahasa aja yang satu kesatuan, tapi juga petanya juga satu. Dan seperti biasa, terima kasih dan sampai jumpa.

Referensi : kok bisa
Misteri Di Balik Segitiga Bermuda

Misteri Di Balik Segitiga Bermuda

misteri di balik segitiga bermuda

Kulo Yusril • Suatu hari di awal abad ke-20, Terdapat sebuah kapal yang berpenumpang 300 orang lenyap begitu saja di tengah Samudra Atlantik.

Anehnya, kejadian yang serupa kembali terjadi, berkali-kali,dan di lokasi yang sama.

Dari waktu ke waktu, kita sudah mengenal lokasi misterius itu dengan nama Segitiga Bermuda, atau yang sering disebut juga Devil’s Triangle.

Sesungguhnya ada rahasia apa di balik Segitiga Bermuda?

Kejanggalan yang terdapat di perairan ini pertama kali disadari oleh Christopher Columbus.

Kemudian gosip mulai menjamur bahwa kalau di sana banyak monsternya lah, ada aliennya lah, hingga sampai gosip lain yang enggak-enggak.

Nama Segitiga Bermuda sendiri mulai terkenal setelah nampang di majalah di tahun 60-an dan sampai sekarang menjadi majalah favorit bagi penyuka teori konspirasi.

Tapi nyatanya, apakah itu semua benar?

Sederhananya, gosip-gosip yang beredar itu belum tentu benar. Seiring berkembangnya ilmu pengetahuan, kejadian-kejadian misterius itu jadi tidak berasa aneh lagi.

Pertama, analisis ilmiah menunjukkan bahwa ternyata, jumlah kecelakaan yang terjadi di Segitiga Bermuda tidak jauh beda dengan di wilayah laut lain.

Sampai sekarang, laut inipun masih sering menjadi wilayah sebagai perlintasan tanpa adanya hal gangguan yang aneh-aneh.

Kedua, daerah yang dinamakan Segitiga Bermuda ini ternyata dialiri arus laut yang derasnya 300 kali arus air terjun Niagara, dan di dasarnya terdapat palung yang sangat sangat dalam.

Jadi ga heran, pesawat yang jatuh atau kapal yang tenggelam pasti bakal susah ketemu meski airnya sudah diobok-obok.

Lagipula, banyak kecelakaan terjadi jauuuh di era saat teknologi belum secanggih sekarang.

Jadi jangan-jangan Segitiga Bermuda cuma akal-akalan semata ?

Namun nyatanya, segitiga-segitiga misterius ini juga bisa kita temukan di perairan kita sendiri!

Namanyapun juga ga kalah ngeri, yaitu Segitiga Masalembo, dimana pesawat Adam Air 574 yang diklaim menemui ajalnya waktu itu.

Sayangnya, penelitian ilmiah kembali membuktikan bahwa para siluman laut tidak bersalah dalam kasus ini.

Segitiga Masalembo ternyata merupakan sebuah tempat bertemunya arus laut yang begitu kuat, dengan kondisi angin yang dahsyat membuatnya bisa jadi ekstrem.

Dicurigai, elemen-elemen alam inilah yang menjadi tersangka utama dari berbagai aneka kecelakaan aneh yang terjadi di Segitiga Masalembo.

Nahh sekarang, kita mulai tahu, sebenarnya ada apa di balik misteri Segitiga Bermuda dan segitiga-segitiga lainnya.

Tapi kalau ga percaya, kalian bisa membuktikannya saja langsung ke TKP.

Asal jangan lupa, bawa bekal favorit kita.

Dan seperti biasa, sampai jumpa dan terima kasih.

Source : Kok Bisa ?

Kenapa Kita Bisa Merasa Rindu ?

rindu


Kulo Yusril - Di dunia ini kita bisa menemukan cinta di mana mana, namun tak semua orang bisa menemukannya.

Nah pertanyaannya, Kenapa kita bisa merasa rindu jika jauh ?

Dan juga kenapa rindu itu Berat ?

Sederhananya, Rindu itu bisa terjadi karena otak kita memiliki hormon yang bisa menagih kita. Misalnya kalau orang yang biasanya kita temui tiba-tiba jadi gak ketemu lagi.

Kenapa otak kita bisa begitu ?

Kenapa otak kita gak biasa aja ketika lagi jauh ?

Jadi tiap kali kita ketemu sama orang yang kita suka, otak kita akan memproduksi hormon dalam tanda kutip "GEMBIRA".

Misalnya ketika lagi makan bakso yang kerupuknya di bagi dua atau mendapat hadiah teka teki silang / TTS yang sudah di isi semua.

Nah,makanya ketika lagi jauhan, otomatis otak kita akan menagih terus daan inilah yang dinamakan sebagai perasaan rindu. Yang kadang-kadang bisa bikin anak ABG yang lagi jatuh cinta bela-belain telponan pakai telepon umum sampai tengah malam.

Ternyata gak cuma untuk ABG yang pacaran aja tapi nenek moyang kita dulu juga merasakan yang namanya rindu.

Fungsi rindu inipun tercipta di otak kita untuk saling menjaga demi tujuan saling bertahan hidup.

Jadi mungkin sejak dulu nenek moyang kita dulu juga sudah sering ngirim kado, jalan-jalan bareng, ngobrol sampai tengah malem atau makan di bagi dua.

Naaah akhirnya kita tahu kenapa kita merasa rindu, jadi mulai sekarang siap-siap pakai alat bantu karena kita semua tahu kalau rindu itu saking beratnya, membuat kita gak akan kuat.

Dan seperti biasa, terimakasih dan sampai jumpa.

Sumber Referensi :
•Kok Bisa ?
Cerpen : The Lord of The Jomblo

Cerpen : The Lord of The Jomblo

the lord of the jomblo

Pada jaman dahulu, terdapat dua kerajaan besar yang saling berperang. Kerajaan tersebut merupakan kerajaan terbesar pada masa itu, setiap kali kerajaan tersebut berperang dan hanya berhasil imbang, tidak ada yang menang atau pun kalah, dan hanya membuat banyak pasukan yang terbunuh kala saat terjadi perang tersebut.

Kerajaan tersebut bernama Kerajaan Biru dan Kerajaan Merah. Kerajaan biru di pimpin oleh seorang raja yang bernama King Blue dan kerajaan Merah dimpin oleh King Red, suatu hari dua kerajaan itu menyatakan perang, Masing masing raja memerintahkan pasukannya untuk maju, "Serang,, yang jomblo baris paling depan" ujar King Blue kepada pasukannya, disisi Kerajaan Merah pun juga demikian, "yang jomblo, maju terdepan.!!" perintah King Red terhadap pasukannya.

"SERAANGG...!!!!!!" Teriak kedua raja menytakan perang pada hari itu,

"maju mblo,, majuu...!! Jangan mundur mbloo..." teriak para prajurit jomblo yang mulai berperang.

Perangpun dimulai, memang tidak dapat dipungkiri lagi, banyak korban berjatuhan terutama para jomblo, karena mereka baris paling depan, peperangan terjadi hanya dalam waktu satu hari saja, korban korban berjatuhan. 90% dari korban yang meninggal adalah prajurit yang jomblo.

Peperangan selesai, seperti biasanya dalam perang tersebut hanya menyisakan hasil yang imbang, tak ada yang menang maupun yang kalah.

Masing masing kerajaan pun kembali ke kerajaannya, mereka yang luka luka pun dibawa ke kerajaanya. Saat itu lokasi berada di tenda tempat para prajurit yang luka luka di sembuhkan.

"dok, tolong saya dok, saya sekarat dok, dan juga saya belum kawin dok.."

"...??" sang dokter pun hanya diam.

Tiba tiba muncul seorang parjurit yang juga sedang terluka.

"dokter emerjensi, darurat dok,,, saya terluka" ujar prajurit tersebut dengan tergesa gesa.
"saya tertusuk duri dok, tolong sembuhkan dok, gimana nanti istri saya dan anak saya dok, jika melihat keadaanku seperti ini." lanjut prajurit tersebut.

"waduhh,, gawat ini kalau sampai di biarkan bisa kena infeksi ini, sini saya sembuhkan" jawab sang dokter.

Prajurit tadi yang pertama minta diobati hanya bisa melongo "...Lho kok,? saya gimana dok, saya sedang sekarat nii.".

Dengan tegas dan gertakannya, prajurit tadi dan juga dokter menggertak prajurit jomblo tadi "KAMU KAN JOMBLO, JOMBLO MATI SAJA.!!!" seketika itu pasien jomblo tersebut meninggal ditempat.

Dilokasi lain juga sama, tepatnya pada pintu gerbang kerajaan. Para prajurit jomblo sedang mengobrol,
"Duhh dah malem nih bro, yuk kita pulang aja." ujar prajurit satu.
Dan dua prajurit jomblo lainnya juga setuju, "ayo bro, lelah banget gue".

Namun sang kepala penjaga kerajaan pun datang menhampiri mereka bertiga dan mengatakan
"Heii..!!! Kalian mau kemana.!!??"
dengan nada tinggi.

sedikit takut saat menjawab para prajurit menjawab "kii... kita mau pulang komandan , mau tidur.". Sontak sang komandan tadi menjawab dengan tegas "Kalian kan JOMBLO, masa baru jam sembilan udah mau tidur?! Sana Jaga.!!". Terdengar katawa ketiwi prajurit yang tidak jomblo,
" Haahaa sampai nanti ya bro, hari ini gue happy banget"
"hahaa iya bro, hati hati dijalan ya bro."
"HAHAHAAHHAAH..." Ketawa mereka para prajurit yang tidak jomblo.


Beginilah nasib kaum jomblo di kedua negara yang sedang berperang ini, mereka didiskrimininasikan, di lecehkan, di hina dan di pandang sebelah mata, gaji hanya di kasih setengahnya, emangnya buat apa jomblo di gaji full?? Begitu kira kira.

setiap minggu ada polisi khusus yang datang untuk menggeledah rumah warganya dan menyita menyita jika si jomblo memiliki barang lebih dari satu, buat apa jomblo punya dua bantal??

"ini barang ilegal, ini saya sita.!!" ujar polisi saat menggeledah rumah si jomblo.

Peraturan negara hanya memperbolehkan para jomblo untuk memakai pakaian satu warna saja, yaitu warna kuning, untuk membedakan mana jomblo dan yang sudah punya pasangan.

Sehingga banyak para kaum jomblo yang tidak tahan dengam perlakuan diskriminasi tersebut sehingga membuat sebagian dari mereka melakukan bunuh diri,

"LEBIH BAIK AKU MATI DARI PADA TERJAJAH OLEH KESENDIRIAN".

Dan juga saat mencari pekerjaan pun dipersulit,

"tujuan saya datang kemari untuk melamar pekerjaan sebagai agen pemasaran yang di produksi oleh perusahaan bapak"

"oh jadi kamu mau melamar jadi agen pemasaran? 'KAMU PUNYA PACAR GAK??" tanya pemilik perusahaan tersebut.

"Hmmm..belum punya pak."

"Ga punya pacar? Mau jadi agen pemasaran? Memasarkan diri sendiri saja tidak becus apalagi mau memasarkan produk orang lain??"


Kondisi ini menyadarkan salah satu pemuda jomblo yang bernama 'Jones' untuk berjuang membela nasib kaaumnya, jomblo yang tertindas.

"Aku bersumpah akan mengakhiri tirai ini dengan sepenuh kekuatanku.!!" ujar jones.


dan tibalah pada hari itu, dua kerajaan kembali berperang, seperti biasa para prajurit yang jomblo di perintah oleh sang raja untuk maju terdahulu

"maju mboo... Ada yang manggil kita mblo,,maju" seru para prajurit jomblo dari kedua kerajaan, mlpeperanganpun di mulai, prajurit jimblo maju bersamaan untuk menyerang namun Tiba tiba...

*boommmm. buzzzhhhh.

Datangalah seorang pemuda secara tibabtiba, kejadian tersebut membuat para tentara jomblo untuk mundur..

"mundurr mbloo...!. Teriak prajurit jomblo jedua kerajaan.

"sampai kapan kalian mau di perlakukan seperti itu wahai saudaraku, di paksa untuk saling membunuh antar sesama JOMBLO! Di perlakukan tidak adil gara gara kalian jomblo, hidup di kerajaan yang menganggao kalian SAMPAH.! HARUSNYA KITA BERSATU KARENA KITA SENASIB KITA LAWAN TIRANI INI, DEMI KEHIDUPAN JOMBLO YANG LEBIH BAIK."

"Bergabunglah bersamaku wahai jomblo, mari kita rebut kemerdekaan kita, mari kita bangun kerajaan yang lebih baik, yang adil dimana ada tempat yang aman dan tentram bagi para penderita tuna asmara, MERDEKAA..!!!!"

lanjut sir jones mengajak para jomblo untuk bergabung.


desas desus para prajurit jomblo pun bersuara,,

"bener juga ya"
"selama ini kita tertipu"
"sesama jomblo seharusnya saling melindungi"
"seharusnya kita bersaudara"
"buat apa melayani raja yang tidak peduli dengan nasib jomblo"

Sir jones berhasil menyadarkan kaum jomblo, kini mereka berpihak kepada sir jones.

"Kami jomblo tidak takut mati karena tidak ada yang peduli, MERDEKA MERDEKA MERDEKAAA..!!" Teriak pasukan jomblo.

Sehingga arah pertempuran berubah, para prajurit yang jomblo kini sudah bersatu, sehingga kini yang berperang adalah pasukan jomblo dengan pasukan yang tidak jomblo dari dua kerajaan.

Dengan mudah pasukan jomblo membuat pasukan yang tidak jomblo mundur. Pasukan sir jones pun mendapat kemenangan yang gemilang, segera setelah itu Sir Jones diangkat menjadi Raja bagi kaum jomblo, dimana ia memimpin dengan adil.

Mendengar ada raja jomblo yang adil, sisa sisa warga jomblo yang kala itu tidak ikut berperang ikut bergabung, bersumpah setia kepada Sir Jones dan memilih tinggal di kerajaan baru itu.

Semakin hari pasukan Sir Jones semakin besar, seiring semakin banyaknya dukungan dari kaum jomblo yang bergabung, kini mereka sudah semakin kuat dan bersiap membebaskan wilayah wilayah dimana kaum jomblo ditindas.

Pertempuran demi pertempuran berlanjut demi memperluas wilayah kerajaan jomblo. Kini wilayah kerajaan jomblo semakin luas, hal ini membuat Raja kedua kerajaan murka, untuk mengatasi masalah yang maha dahsyat ini King Blue dan King Red mengadakan pertemuan.

"jika seperti ini terus wilayah kita bisa direbut kita harus melakukan sesuatu" ujar King Blue.
"gue punya ide nih, begini saja...." jawab King Red.

di aturlah siasat, kedua raja mengirim semua cewe yang masih jomblo juga untuk menggoda lelaki di kerajaan jomblo, lalu mengajaknya pulang ke kerajaan asalnya.

Yang namanya jomblo ketika melihat ada cewe cantik 'sendiri' matanya langsung berbinar, main tikung sana sini tidak peduli kawan atau sodara yang penting bisa dapetin hati si cewek.

Siasat ini pun berhasil, banyak pasukan sir jones yang tergoda lalu meilih pulang ke kerajaan asalnya karena merasa sudah tidak jomblo lagi. King Blue dan King Red pun menjodohkan kedua anaknya guna untuk membuat mereka tidak ikut dengan Sir Jones. Sir Jonespun kehilangan banyak pasukannya, hanya tinggal sedikit pasukannya yanh masih setia.

Keadaan ini tidak di sia siakan oleh Kedua Raja tersebut untuk mengalahkan Sir Jones yang kekuatanya sudah melemah.

Kerajaan jomblo pun berhasil di kalahkan dan Sir Jones berhasil di tangkap dan kemudian di adili atas pemberontakannya.

Kemudian Sir Jones pun di hukum gantung, sorak sorai kepuasanpun bergemuruh.

Raja dan pendukungnya nampak senang dengan eksekusi ini, namun tidak dengan sana Putri, yang justru terlihat sedih.

"Ayah baginda King Blue dan ayah mertua baginda King Red, seluruh rakyat kerjaan Merah yang saya cintai, bukankan kita seharusnya bersedih, dengan gugurnya pahlawan kita in?" ujar sang Putri kepada seluruh warga yang datang.

nampak wajah kebingungan oleh kedua raja.

"kita seharusnya memberikan penghormatan kepada Sir Jones atas pengorbananya, dan memperbaiki kesalahan kesalahan kita di masa lalu agar kaum jomblo tidak memberonyak lagi, dengan memperlakukan mereka secara bijak dan adil". Lanjut sang Putri.

Kedua raja pun tertegun, sehingga di bangunlah patung Sir Jones di tengah tengah kota guna untuk mengenang jasanya, dan kedua kerajaan pun bersatu dan berganti nama menjadi JONESLAND.

--------------------------------------------------------------------------------

dari kerajaan inilah lahir tokoh dunia dengan nama jones, seperti Indana Jones dan Phil Jones.

••••••TAMAT•••••

Credit : Matthewfariz
Kenapa Kita Suka Ciuman.?

Kenapa Kita Suka Ciuman.?

kenapa kita ciuman

Kulo Yusril • Kali ini saya akan membahas sesuatu yang mungkin bagi sebagian orang sudah tidak asing lagi, yaitu "Kenapa Kita Suka Ciuman atau Berciuman.?". Kenapa gak cuma nempelin muka atau hidung saja, kenapa harus ciuman.?.

Singkatnya sebagian dari kita belum benar benar mengetahui apa sebenarnya alasan yang konklusif mengapa dan kenapa kita berciuman.

Ada satu teori yang mengatakan bahwa hal itu semua berawal pada saat kita masih bayi.
Saat kita masih bayi, tentu saja kita tidak bisa mengunyah makanan karena kita belum mempunyai gigi dan ingat jaman dulu belum ada yang namanya bubur bayi.

Lalu ibu kitalah yang mengunyah makanan tersebut dan memasukan makanan tersebut ke mulut kita dengan cara seperti ciuman.

Namun, tentu saja ada ilmuan yang berpendapat bahwa ciuman adalah perilaku yang kita pelajari alias bukan merupakan insting dari kita lahir.

Contohnya sekitar 99% film holywood yang terdapat adegan ciuman, kita jadi pengen nyoba ikutan merasakan ciuman.

Tapi apapun alasannya manusia sudah melakukan ritual ciuman ini sejak dari 3500 tahun yang lalu dan 90% dari budaya masyarakat di seluruh dunia melakukan ciuman.

Tapi itu bukan berarti kita bisa mencium orang di jalan sembarangan. Bukan.

Karena ciuman juga bisa menjadi media penyaluran penyakit menular, misalnya penyakit Herpes.

Penyakit herpes merupakan penyakit radang kulit juga bisa disebabkan oleh ciuman mulut, yang bisa menimbulkan gelembung-gelembung berisi air pada kulit.

Penyakit ini umumnya mucul pada mulut dan pinggang bagian atas. Selain itu, herpes simplex juga bisa muncul dengan gejala sariawan pada mulut. Herpes biasanya sangat gampang menular ke orang lain ketika lesi telah terbentuk atau meletus atau bisa juga terjadi saat ciuman mulut. Bahkan virus ini bisa menyebar ke orang lain dari lokasi leci dan jika herpes sudah sembuh.

Tapi jika ciuman di lakukan dengan orang yang benar maka akan berdampak meningkatnya hormon di tubuh kita yang membuat efek seolah-olah kita baru saja habis berolahraga yang baik untuk jantung kita.

Selain itu, berciuman juga mampu menurunkan tingkat stress dan kolesterol kita secara keseluruhan.

Jadi, bisa di simpulkan apakah kita akan mengganti berciuman dengan hanya menempelkan hidung saja.?

Itu terserah anda.

Seperti biasa sampai jumpa.

Sumber referensi :
•Kok bisa?
•Hallosehat